June, Indonesia berduka.. Little monster merana, hanya bisa meratap dari foto-foto dan video youtube konser Mother Monster di Asia sepanjang Mei. Mother monster seharusnya dijadwalkan untuk mengunjungi Indonesia tanggal 3 Juni 2012, tetapi dengan alasan keamanan yang tidak bisa dijamin, Lady Gaga membatalkan konsernya di Indonesia. Kecewa? Tentu saja para little monster kecewa dan berduka. Sudah 4 tahun perjuangan para Little Monster meyakinkan Lady Gaga untuk datang ke Indonesia, tetapi secercah harapan itu dibinasakan oleh segala pihak yang terkait, baik itu front-frontan, MUI, polisi, media, dan tentu saja promotor juga ikut terlibat.
Sebagai pembeli tiket konser yang batal, walaupun bukan sebagai little monster yang fanatik, saya cukup kecewa, tapi sudahlah, telah dibatalin, mau marah juga tidak akan berguna sama sekali. Yang penting tiket harus di-refund dan harusnya ada biaya ganti rugi oleh pihak promotor! Bayangin aja yang antri dari malam hari untuk dapatin tiket keesokan harinya!
Tapi apa yang dilakukan little monster akibat pembatalan konser ini? Ikutan demo beramai-ramai? Ikutan bikin aksi anarkis seperti front-front entah apa itu? Jawabannya tentu tidak, little monster yang ditakutkan akan terserang ajaran satanic dari Lady Gaga malah memberikan suguhan Flashmob di eX Mall, aksi damai tanpa anarkis dan menonjolkan kreativitas.
Postingan video flashmob ini tentu saja mendapatkan sambutan hangat dari para little monster di seluruh dunia. Tentunya tidak luput dari perhatian mother monster, Lady Gaga.
Setelah semua keruwetan dan masalah yang ditimbulkan serta kehebohan yang terjadi oleh media, semangat Little Monster menjadi asa mencapai Indonesia yang lebih baik. Semoga nantinya kita bisa menyelenggarakan segala konser tanpa embel-embel pelarangan oleh agama ataupun salah satu strategi bisnis dari pihak promotor lawan.
Dear Indonesian, please... We can live in diversity and freedom to speech.
1 comment:
Yes we can. Tapi semua harus unjuk suara, nggak boleh diem aja. Harus berani melawan orang-orang sok suci yang kepengen mengendalikan hidup orang lain. Indonesia for all Indonesians!
Post a Comment